Area konservasi PHEWMO di Desa Labuhan juga ditetapkan sebagai Desa Wisata melalui Perdes Labuhan nomor : 45/433.408.12/VII/2022. Pengelolaan oleh masyarakat setempat yang mayoritas nelayan juga memiliki ternak yang membutuhkan pakan saat musim kemarau. Sejak 2014, area ini telah berkembang menjadi Taman Pendidikan Mangrove dengan kerapatan 5.800 pohon per hektar, melebihi standar kerapatan yang baik sesuai permen LH tahun 201 tahun 2004). Sebelum adanya program inovasi ini, pemanfaatan area ini belum tertata dengan baik, dan aktivitas masyarakat yang berlebihan dapat mengganggu habitat fauna yang dilindungi. Pengelolaan yang baik dan berkelanjutan diperlukan untuk mencegah over harvesting dan menjaga habitat alami.
Dengan adanya permasalahan di atas, PHEMWO membuat program Sustainable Village melalui Program BIOECOEDUFARMING yang berdampak pada perubahan sistem dengan menggabungkan antara Biodiversity dengan Ecology, Education dan Farming (Perikanan, Pertanian dan Peternakan) yang berkelanjutan dengan menyelaraskan fungsi pertumbuhan ekonomi, fungsi sosial, dan fungsi ekologis dalam proses pembangunannyadengan menerapkan prinsip tata kepemerintahan yang baik di area konservasi keanekaragaman hayati PHEWMO dengan Kerjasama masyarakat dan berbagai pihak.
Area konservasi yang sudah ada ditata kembali agar menjadi lebih terkonsep secara berkelanjutan dengan pembuatan zona – zona perlindungan.
Setelah mengelola kawasan konservasi dengan zonasi perlindungan di atas, PHEWMO bekerja sama dengan masyarakat untuk menciptakan “Desa Berkelanjutan” di Desa Labuhan.
Dengan biaya sebesar Rp 175.000.000,- Inovasi ini berhasil menambah 500 pohon mangrove dan non-mangrove pada tahun 2023, serta 800 pohon hingga Juni 2024 dengan luas area penanaman bertambah 2,2 Ha dan mempertahankan indeks keanekaragaman hayati di atas 2. PHEWMO juga mengonservasi fauna langka seperti kucing hutan, gelatik jawa dll hingga dari 15 ekor fauna pada 2023 dan 45 ekor pada 2024
Dengan adanya inovasi ini juga memperoleh nilai tambah yang berupa rantai nilai dengan munculnya berbagai manfaat yang diperoleh oleh stakeholder antara lain :